Pantai Ngandong Dengan Pemandangan Bukit Karang yang Eksotis – Gunung Kidul memang kaya dengan wisatanya salah satunya dengan wisata pantainya. Pada kesempatan ini Menatapnegeri.com akan mengulas salah satu tempat wisata yang ada di Gunung Kidul, yaitu Pantai Ngandong simak ulasan berikut.
Pantai Ngandong
Pantai Ngandong yaitu termasuk dalam salah satu dari banyaknya pantai yang ada di Gunung Kidul, Yogyakarta. pantai ini letaknya bersebelahan langsung dengan Pantai Sundak serta berhadapan dengan Samudra Hindia, Pantai ini sendiri mempunyai pesona pantai alam yang sangat indah ditambah dengan dengan jernihnya perairan yang bening nan cantik. Pastinya para wisatwan yang datang akan dibuat takjub.
Lokasi Pantai Ngandong
Lantas, di manakah letak Pantai yang indah ini? Wisata ini berada tepat di Alamat : Jl. Pantai Selatan Jawa, Sidoharjo, Kec. Tepus, Kab. Gunung Kidul, DI Yogyakarta. Apabila anda masih belum mengetahui wisata ini maka anda bisa mencarinya di google maps dengan mengetikkan nama tempat wisata ini dan tentunya akan terlihat keberadaannya.
Harga Tiket Masuk
Harga Tiket masuk kepantai ini punsanhat terjangkau, yang mana disini anda hanya perlu mengeluarkan biaya sebesar 10 ribu per orang untuk tiket masuknya. Tak hanya itu saja disini anda juga akan dikenai tarif untuk biaya sewa parkir dan sewa parkirnya sangat terjangkau. Disini anda hanya perlu mengeluarkan biaya 3 ribu saja untuk kendaraan bermotor. Apabila anda membawa mobil maka anda akan terkena tarif sebesar 5 ribu rupiah saja.
Daya Tarik Pantai Ngandong
Berikut adalah beberapa daya tarik yang ada di Pantai Ngandong.
1. Terdapat Bukit Pembatas
Sudah menjadi bukan rahasia apabila pantai ngandong ini letaknya berdekatan. Bahkan pantai ini bersebelahan langsung dengan tempat wisata yang bernama Pantai Sundak. Tak hanya itu saja di pantai ini juga terdapat pembatas antara kedua pantai tersebut. Yang mana dengan adanya sebuah bukit yang terbentuk dengan secara alami, yang mana bukit ini berada di tengah-tengah diantara kedua pantai tersebut. Keberada dari bukit ini merupakan daya tarik tersendiri yang terdapat di pantai ngandong.
Tidak sedikit, dari pengunjung yang menjadikan bukit ini sebagai objek foto yang menarik. Hal ini juga memungkinkan untuk kedua pantai ikonik yang ada Gunung Kidul ini, akan menjadi terlihat luas jika anda berada di ketinggian bukit tersebut. Itulah sebabnya banyak dari pengunjung yang berebut agar dapat mengabadikan moment di bukit ini. Bahkan kebanyak darifotografer lebih memilih bukit yang ada di pantai ngandong ini sebagai spot foto yang menakjubkan.
2. Adanya Tebing Karang
Spot foto menarik lainnya yang terdapat pada dapntai ngandong ini dan tak kalah cantik dari bukit itu yakni terdapat tebing yang letaknya berada di sisi kanan dan juga ada yang berada sisi kiri pantai. Kedua tebing tersebut seolah-oleh seperti sedang pengapit area perairan pantai ini. Tebing ini bisa dibilang cukup tinggi ditambah lagi dengan ada banyak batu-batu karang yang berada di bawah tebing dan hal ini akan terasa sangat indah anda melihatnya dari atas tebing.
Pada umumnya kawasan tebing tersebut sering diguanakan sebagai objek foto menarik, indah, serta sangat instagramable abis. Apabila Anda sedanga mengambil foto ditambah dengan pengembilang angle yang sangat tepat. Hal ini akan membuat seolah-olah tebing ini layaknya sedang terapung di atas air. Maka dari itu selalu sempatkan untuk mengabadikan moment selama Anda sedang berada di pantai ini yang mana anda perlu membawa kamera yang memadai agar terkesan lebih menakjubkan.
Itulah sedikit ulasan Pantai Ngandong Dengan Pemandangan Bukit Karang yang Eksotis dari Menatapnegeri.com, semoga bermanfaat dan bisa menjadi referensi liburan Anda selanjutnya.